Jumat, 09 September 2011

Tips Menggunakan Kutek

Kutek atau cat kuku adalah salah satu hal yang dapat mempercantik dan memperindah kuku kita terutama bagi kaum hawa. Kali ini saya akan berbagi tips dalam menggunakan kutek, tips-tips ini biasa saya lakukan jika saya menggunakan kutek dan mungkin untuk beberapa orang sudah familiar dengan tips ini dan mungkin juga tips ini baru Anda ketahui untuk itu saya ingin berbagi tips ini. Yuk kita bahas.
1. Kapan sebaiknya kita menggunakan kutek
Bagi seorang muslim menggunakan kutek itu tidak dilarang tapi sebaiknya tidak kita gunakan karena air wudhu yang seharusnya meresap dan membasahi kulit dan kuku kita akan terhalangi oleh kutek tersebut. Untuk mensiasatinya maka gunakan kutek saat kita haid karena kita tidak harus melaksanakan solat pada saat itu.
2. Memberi lapisan dasar kutek berwarna bening
Sebelum kita akan menggunakan kutek beraneka warna sebaiknya kita lapisi dahulu kuku kita dengan kutek berwarna bening. Lapisan ini tak perlu tebal asalkan di oleskan dengan rata. Hal ini dilakukan agar kutek yang dihasilkan lebih rapih dan merata karena kadang kala kuku kita aga bertekstur. Olesi dulu dengan kutek bening kemudian tunggu hingga kering baru kita lapisi dengan kutek yang ingin kita gunakan.
3. Membuat garis lurus atau pembatas
Mungkin Anda pernah melihat seorang wanita yang menggunakan kutek dengan dua warna seperti bagian bawah kuku berwarna bening dan pada sedikit ujung kuku berwarna putih. Nah mungkin mengkombinasikan beberapa warna kutek dapat menjadi hal yang harus anda coba tapi bagaimana cara membuatnya agar rapih? awalnya saya juga ingin meniru gaya berkutek itu tapi saat saya memoleskan kutek ujung kuku saya garis pemisah antara kutek yang d bawah dan di atas nampak jelas sekali belepotan dan tak rapih dan akhirnya setelah berpikir sejenak bagaimana mengakalinya saya menemukan cara praktis dan mudahnya. Ambilah sedikit isolatip atau lakban kemudian gunting kecil persegi panjang yang melintang horisontal pada kuku anda, letakan isolatip pada bagian bawah yang ingin di tutupi dan dengan leluasanya kita dapat memoles bagian atas kuku. Tapi hal ini dilakukan dengan catatan kutek bagian bawah itu benar-benar dalam kondisi sudah kering karena jika masih basah maka isolatip tersebut malah akan merusak kutek bagian bawah itu.
4. Rebus dahulu kutek sebelum menggunakannya
Kadang kutek yang kita beli dari toko atau yang terlalu lama kita simpan akan menbuat kutek tersebut kering atau pekat, Kadang kita jengkel kalau kutek yang baru kita gunakan sedikit itu menjadi kering dan kita berfikir tidak dapat menggunakannya dan akhirnya kita buang. Nah sebenarnya kita dapat mensiasati hal ini dengan cara yang mudah. Panaskanlah sedikit air lalu masukan dalam wadah kecil seperti mangkuk lalu kita masukan kutek tersebut pada air panas itu dan diamkan beberapa saat dengan catatan tutup kutek dengan rapat. Lalu angkat dan kutek kembali mencair dan siap digunakan kembali.
5. Membersihkan kutek dari kuku
Kadang kita terburu-buru dan ceroboh membersihkan kutek hingga merusak kuku kita. Membersihkan kutek dengan cara di kerik adalah hal yang tak boleh kita lakukan untuk membersihkan kutek karena dengan cara ini kutek tidak akan sepenuhnya terangkat dari kuku selain itu dapat menyebabkan kuku kita bertektur kasar tidak rata dan tipis. Bersihkanlah kutek dengan menggunakan tisu atau kapas yang telah dibasahi oleh aseton pembersih kutek. Barang tersebut dapat kita peroleh dengan mudah di toko kecantikan atau toserba, agar lebih afdol sebaiknya saat membeli kutek beli pula aseton untuk membersihkan kuku nanti.
Nah itulah beberapa tips yang ingin saya bagi, mudah-mudahan dapat bermanfaat dan memberikan inspirasi pada Anda.

7 komentar:

  1. terimakasih ka, tips yang baik :)

    BalasHapus
  2. Umi Raudhatunnisa1 April 2013 pukul 07.42

    thanks atas infonya Ka .. sangat bermanfaat (y)

    BalasHapus
  3. Sangat bermanfa'at (y)

    BalasHapus
  4. Thanks gan, artikelnya sangat membantu yang belum pernah memakai kutek.
    baca juga :

    Tas Selempang Wanita




    Model tas Wanita terbaru2017





    Model tas terbaru

    BalasHapus
  5. CV Bahagia Sukses Makmur adalah Perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa dan sewa Tenda Roder / Hanggar serta tenda lainnya. Kami memproduksi tenda dengan ukuran standard ataupun custom untuk kebutuhan gudang, marketing, event, wedding (pernikahan), party, DLL.
    Tenda Roder Putih dan Tenda Transparan

    Tenda Roder Putih
    Salah satu yang cukup sering digunakan adalah tenda roder dengan penutup PVC putih, Jenis tenda ini menjadi pilihan bagi anda yang ingin mengadakan acara yang bersifat komersil atau lebih privasi.
    Selain untuk event sendiri tenda ini juga sering digunakan sebagai tenda rumah sakit, tenda covid, tenda gudang tenda posko kemanan ataupun darurat.

    Tenda Transparan
    Tenda transparan ini dapat memberikan penerangan yang lebih maksimal dari pada tenda roder putih karena cahaya dapat masuk lebih banyak banyak ke dalam tenda ini. Tenda jenis ini memiliki kesan yang lebih arkistik dan elegan, sangat cocok untuk anda yang memimginkan tampilan cantik pada saat acara dilangsungkan.
    Pada umumnya tenda ini sering digunakan untuk acara event, wedding (pernikahan), party, bazar, pameran, DLL.

    Spesifikasi Tenda Roder
    1. Menggunakan PVC 850 blackout untuk atap nya, Dan bahan dindingnya ada 550, 410, 880 dan 850.
    Bisa disesaikan dengan kebutuhan ataupun keinginan anda.
    Blackouk sendiri tahan terhadap sinar UV matahari, Sehingga saat berada didalam tenda anda akan merasa nyaman.
    2. Memiliki Ukuran yang besar Dan beragam
    Kami memiliki beberapa ukuran bentangan yaitu 10 m, 15m dan 20 m dengan panjang bentangan kebelakang dapat disesuaikan dengan kebutuhan anda.
    3. Menggunakan rangka allumunium yang tahan terhadap karat. Atau bisa juga menggunakan besi.
    4. Cocok digunakan untuk segala jenis acara.
    5. Tidak Memerlukan IMB (ijin mendirikan bangunan)

    Spesifikasi rangka tenda Roder
    1. Bentangan 10
    memiliki tebal 65 x 100 x 4 mm
    2. bentangan 15
    memiliki tebal 85 x 120 x 4 mm
    3. Bentangan 20
    memiliki tebal 100 x 200 x 4 mm
    *tingginya 3 m untuk bentangan 10 dan 15. Serta 4 m untuk bentangan 20. (bisa custom)


    Perusahaan kami telah berpengalaman dalam Membuat berbagai macam tenda. Silahkan hubungi 0811 1252 0824 RAHMA
    Office: Ruko Cendana Raya No. 15A, Bencongan Indah, Karawaci, Tangerang.
    SENIN - SABTU / 08.00 - 17.00

    Anda juga dapat menghubungi kami di :
    https://tendagudangjakarta.blogspot.com/
    https://tendagudangbogor.blogspot.com/
    https://tendaroderbsm.blogspot.com/
    Twitter : @TangerangRoder
    Instagram : @tendapameranjakarta
    Instagram : @tendagudangjakarta
    SHOPEE : @https:tendarodertangerang
    TOKOPEDIA :@partisipameran23
    PINTEREST : @TENDARODERBANDUNG

    BalasHapus

Silahkan beri komentar Anda :