Selasa, 28 September 2010

Definisi & Macam-Macam Sistem Operasi

Sistem Operasi adalah software berupa program aplikasi yang mengatur operasi dasar komputer. SO mengontrol berbagai proses di komputer seperti menjalankan program atau mengakses informasi dari memori komputer. Fungsi detail SO itu sendiri adalah sebagai manajemen prosesor, manajemen memori, manajemen device, manajemen storage, aplikasi dan user interface, dan firewall.
Macam – macam Sistem Operasi :
1. UNIX
Unix atau UNIX adalah sebuah sistem operasi komputer yang dikembangkan oleh AT&T Bell Labs pada tahun 1960 dan 1970-an. UNIX didesain sebagai sistem operasi yang portable, multi-tasking dan multi-user. BSD adalah salah satu turunan (varian) Unix yang dikembangkan oleh Universitas California, Berkeley.
2. Linux
Linux adalah nama yang diberikan kepada sistem operasi komputer bertipe Unix. Linux merupakan salah satu contoh hasil pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber terbuka utama. Seperti perangkat lunak bebas dan sumber terbuka lainnya pada umumnya, kode sumber Linux dapat dimodifikasi, digunakan dan didistribusikan kembali secara bebas oleh siapapun.
3. Mac OS
Mac OS adalah singkatan dari Macintosh Operating System. Mac OS adalah sistem operasi komputer yang dibuat oleh Apple Computer khusus untuk komputer Macintosh dan tidak kompatibel dengan PC berbasis IBM. Diperkenalkan pada tahun 1984, Mac OS sejak tahun 2006 telah memiliki kompatibilitas dengan arsitektur PowerPC maupun x86.
4. FreeBSD
FreeBSD adalah sebuah sistem operasi bertipe Unix bebas yang diturunkan dari UNIX AT&T lewat cabang Berkeley Software Distribution (BSD) yaitu sistem operasi 386BSD dan 4.4BSD. FreeBSD berjalan di atas sistem Intel x86 (IA-32) (termasuk Microsoft Xbox), DEC Alpha, Sun UltraSPARC, IA-64, AMD64, PowerPC dan arsitektur NEC PC-98. Dukungan untuk arsitektur ARM dan MIPS sedang dalam pengembangan.
5. SUN OS
SUN OS adalah sebuah versi UNIX yang digunakan dalam workstation-workstation Sun Microsystems yang dirilis pada tahun 1982. Setelah merilis SunOS versi 4, Sun Microsystems mengubah kode UNIX BSD yang sebelumnya mereka gunakan dengan kode UNIX System V, setelah mendapatkan lisensi dari pemegang lisensi UNIX waktu itu, AT&T. Perubahan ini menjadikan namanya berubah menjadi Solaris versi 2, dari yang seharusnya SunOS 5. Sehingga, secara tidak langsung, SunOS pun dianggap sebagai Solaris versi 1.x.
6. Windows
Microsoft Windows atau lebih dikenal dengan sebutan Windows adalah keluarga sistem operasi komputer pribadi yang dikembangkan oleh Microsoft yang menggunakan antarmuka dengan pengguna berbasis grafik (graphical user interface).
Sistem operasi Windows telah berevolusi dari MS-DOS, sebuah sistem operasi yang berbasis modus teks dan command-line. Windows versi pertama, Windows Graphic Environment 1.0 pertama kali diperkenalkan pada 10 November 1983, tetapi baru keluar pasar pada bulan November tahun 1985 yang dibuat untuk memenuhi kebutuhan komputer dengan tampilan bergambar. Windows 1.0 merupakan perangkat lunak 16-bit tambahan (bukan merupakan sistem operasi) yang berjalan di atas MS-DOS (dan beberapa varian dari MS-DOS), sehingga ia tidak akan dapat berjalan tanpa adanya sistem operasi DOS. Versi 2.x, versi 3.x juga sama. Beberapa versi terakhir dari Windows (dimulai dari versi 4.0 dan Windows NT 3.1) merupakan sistem operasi mandiri yang tidak lagi bergantung kepada sistem operasi MS-DOS. Microsoft Windows kemudian bisa berkembang dan dapat menguasai penggunaan sistem operasi hingga mencapai 90%.
Sumber macam-macam SO: Wikipedia.org

Senin, 27 September 2010

Tugas Makalah Dasar Pemasaran

BAB I
Pendahuluan
            Makalah ini ditujukan untuk memenuhi tugas mata kuliah Dasar Pemasaran, yang isinya membahas tentang pasar dan pemasaran. Dimana kedua kata ini pasar dan pemasaran merupakan topik utama pembahasan dalam mata kuliah Dasar Pemasaran. Sebelum masuk dalam pembahasan mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami ruang lingkup materi yang akan mereka pelajari maka dari itu dosen pembimbing menugaskan penulisan makalah ini.
Dengan sistematika penulisan yang disusun secara sederhana yang terdiri dari pendahuluan, isi, kesimpulan dan pustaka diharapkan makalah ini memberi pemahaman yang baik  untuk penulis dan pembaca.
            Seperti yang kita ketahui kebutuhan manusia tidak terbatas sementara alat pemenuhannya terbatas hal ini mendorong manusia untuk berusaha memenuhi kebutuhan mereka. Tapi sebagai makhluk sosial manusia tidak dapat memenuhi semua kebutuhannya seorang diri maka atas dasar itu munculah perusahaan-perusahaan yang menawarkan berbagai produk kebutuhan manusia baik barang maupun jasa. Untuk menyalurkan produk mereka ini para produsen memasarkan produk mereka pada publik melalui pasar. Maka dari itu pasar dan pemasaran sangat berperan penting dalam menentukan  keberhasilan suatu perusahaan.
            Pasar dan pemasaran muncul karena adanya saling memerlukan antara produsen dan konsusem. Produsen berkepentingan untuk memasarkan produk mereka pada pasar agar mendapatkan keuntungan sedangkan konsumen mencoba memenuhi semua kebutuhannya.
            Disadari makalah ini jauh dari sempurna, untuk itu kritik dan saran yang membangun sangat penulis harapkan.




BAB II
Isi
1.         Pasar
1.1  Pengertian Pasar
Secara sederhana kita sering mengartikan pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi dimana pasar menyediakan semua barang-barang yang kita butuhkan. Tapi dalam ilmu ekonomi sebenarnya pasar mempunyai arti yang sangat luas, menurut ilmu ekonomi pasar yaitu bertemunya permintaan (pembeli) dan penawaran (penjual) baik secara langsung maupun tidak langsung untuk melakukan transaksi jual beli. Dikatakan demikian karena terkadang dalam melakukan transaksi jual beli antara penjual dan pembeli tidak harus bertemu secara langsung seperti contohnya pemesanan melalui internet.
Pasar muncul karena adanya hubungan saling membutuhkan antara produsen dan pembeli karena pasar menfasilitasi konsumen untuk mendapatkan barang yang mereka butuhkan sedangkan para produsen dapat mendistribusikan produknya untuk mendapatkan keuntungan. Selain berperan sebagai sarana dristribusi, pasar juga berperan sebagai pembentuk harga dimana terjadinya proses tawar menawar dan pada harga yang telah disepakati itulah terjadi transaksi jual beli. Maka dari itu pasar termasuk unsur pokok kegiatan pemasaran.
2.2 Macam-Macam Pasar
Jenis pasar dibedakan menurut waktu pelaksanaanya, jenis barang yang didagangkan, luas kegiatan pendistribusiannya, dan menurut persaingan yang ada.
a.       Menurut waktu pelaksanaanya
1.      Pasar harian, sesuai dengan namanya pasar ini diselenggarakan setiap hari dimana biasanya di pasar ini dijual barang-barang kebutuhan sehari-hari selain itu sebagian besar konsumennya berasal dari daerah sekitar. Barang-barang yang diperjual belikan biasanya barang yang tidak tahan lama.
2.      Pasar mingguan, merupakan pasar yang berlangsung seminggu sekali. Biasanya barang yang didagangkan lebih tahan lama dari pada pasar harian. Konsumen pasar ini biasanya berbelanja untuk keperluan selama seminggu.
3.      Pasar tahunan, pasar ini diselenggarakan seatahun sekali. Pasar ini lebih tepatnya sarana bagi produsen untuk memperkenalakan produknya yang terbaru. Konsumen pasar ini bukan hanya konsumen akhir tetapi juga para produsen (pengusaha). Contoh pasar tahunan adalah Pekan Raya Jakarta (PRJ).
b.      Menurut jenis barang yang diperdagangkan
1.      Pasar homogen, adalah pasar yang menjual satu jenis barang saja. Contohnya pasar ikan dan pasar buah.
2.      Pasar heterogen, adalah pasar yang menjual berbagai jenis barang.
c.       Menurut luas kegiatan distribusinya
1.      Pasar setempat
Pasar setempat adalah pasar yang luas daerah pendistribusiannya hanya meliputi tempat tertentu saja, sehingga calon penjual dan pembeli sangat terbatas. Biasanya barang yang diperdagangkan adalah barang kebutuhan sehari-hari.
2.      Pasar daerah
Pasar daerah merupakan pasar sarana bertemunya pembeli dan penjual yang berasal dari daerah sekitar pasar tersebut. Biasanya barang yang diperdangkan merupakan produksi dari daerah tertentu contohnya palawija, sayuran dan buah-buahan.
3.      Pasar nasional
Pasar nasional adalah pasar yang calon pembeli dan penjualnya berasal dari wilayah suatu negara. Karena wilayah pendistribusiannya lebih luas maka barng yang tersedia jumlah dan jenisnya beragam.
4.      Pasar internasional
Pasar internasional merupakan pasar yang calon penjual dan pembelinya berasal dari berbagai negara. Barang yang diperdagangkan meliputi kebutuhan negara-negara yang ada di dunia. Misalnya tembakau, cengkih, besi dan lain-lain. Pada dasarnya barang yang diperjualkan adalah barang yang mendukung pada pelaksanaan pembangunan. Alat pembayaran yang digubakan adalah valuta asing.  
d.      Menurut persaingan yang ada
1.      Pasar persaingan sempurna
Di pasar ini jumlah penjual dan pembeli sama banyak. Biasanya barang yang diperjual belikan jenisnya sama (homogen).
2.      Pasar monopoli
Pasar monopoli adalah pasar yang di dalamnya hanya terdapat satu penjual untuk jenis barang tertentu.
3.      Pasar monopsoni
Pasar monopsoni merupakan kebalikan dari pasar monopoli dimana di pasar ini hanya terdapat satu pembeli untuk satu macam barang.
4.      Pasar persaingan monopolistis
Pasar persaingan monopolistis merupakan gabungan antara pasar persaingan dengan pasar monopoli. Disini para pedagang bersaing untuk memonopoli pelanggan.  

2.         Pemasaran
2.1 Pengertian Pemasaran
a. “Pemasaran adalah suatu proses sosial dan manajerial yang didalamnya individu dan kelompok mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan menciptakan, menawarkan, dan mempertukarkan produk yang bernilai dengan pihak lain.”  
(Philip Kotler, 8, 1997, Marketing edisi revisi jilid 1).
b. Pemasaran adalah suatu sistem total dari kegiatan bisnis yang dirancang untuk merencanakan,menentukan harga, promosi dan mendistribusikan barang- barang yang dapat memuaskan keinginan dan mencapai pasar sasaran serta tujuan perusahaan.
c.   Pengertian Pemasaran Menurut Asosiasi Pemasaran Amerika Serikat / American Merketing Association. Pemasaran adalah pelaksanaan kegiatan usaha pedagangan yang diarahkan pada aliran barang dan jasa dari produsen ke konsumen.
            Pemasaran juga dapat diartikan sebagai proses atau kegiatan pemasar untuk menawarkan, menpromosikan serta mendristribusikan produknya pada konsumen untuk mencapai keuntungan perusahaan. Adapun unsur pokok dalam pemasaran adalah pemasar; barang dan jasa; pasar; dan proses pertukaran.
2.2 Perkembangan Konsep Pemasaran
Pemasaran sangat penting untuk sebuah perusahaan, banyak faktor yang diperhatikan dalam pemasaran seperti lingkungan, kondisi pasar, sifat produk dan pandangan pemasar. Setiap perusahaan menganut konsep yang berbeda-beda dalam memuaskan konsumen. Adapun perkembangan konsep pemasaran adalah sebagai berikut:
Konsep produksi
            Konsep ini menyatakan bahwa konsumen menyukai produk yang tersedia di banyak tempat dengan harga yang murah. Fokus perusahaan adalah mencapai efisiensi produksi yang tinggi dan distribusi yang luas agar dapat menjual dengan harga yang murah terhadap konsumen.
Konsep Produk
            Berawal dari kebutuahan, keinginan dan permintaan banyak perusahaan menawarkan berbagai produk. Produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan untuk memuaskan suatu kebutuhan dan keinginan. Produk ini merupakan wujud dari apa yang diminta oleh pasar atau pembeli. Produk dapat berbentuk barang, jasa dan gagasan dalam konsep produksi ini menyatakan konsumen akan menyukai produk yang menawarkan mutu, kinerja, dan perlengkapan inovatif yang terbaik. Fokus perusahaan adalah meningkatkan kualitas produk yang ditawarkan.
Konsep Penjualan
            Konsep ini menyatakan bahwa konsumen jika diabaikan tidak akan membeli produk yang ditawarkan maka dari itu perusahaan harus melakukan usaha penjualan dengan cara promosi yang agresif dengan cara mempromosikan, membujuk atau bahkan memaksa agar dicapai peningkatan keuntungan.
Konsep Pemasaran
            Konsep ini berorientasi bahwa pelanggan akan membeli produk yang dapat memenuhi kebutuhannya dan dapat memberi kepuasan. Maka dari itu fokus perusahaan adalah memaksimalkan kepuasan pelanggan.
Konsep Pemasaran Sosial
            Konsep ini menyatakan bahwa konsumen akan membeli produk yang dapat memenuhi kebutuhannya dan memberikan kesejahteraan sosial untuknya maupun lingkungannya. Konsep ini mengajak pemasar untuk membangun pertimbangan sosial dan etika dalam praktik pemsaran mereka. Perusahaan harus menyelaraskan laba, pemuasan keinginan konsumen, dan kepentingan publik.
Konsep Pasar
            Pasar merupakan kumpulan penjual dan pembeli dimana penjual mempunyai tujuan untuk memasarkan produk mereka sedangkan pembeli bertujuan untuk memenuhi kebutuhannya. Konsep ini berpendapat bahwa perusahaan harus memahami perilaku konsumen dan pesaingnya. Dimana konsep ini juga berorientasi pada konsumen dan pemasar, dimana banyak persaingan untuk memenuhi dan memuaskan pelanggan. 













BAB III
KESIMPULAN
Pemasaran adalah proses atau kegiatan pemasar untuk menawarkan, menpromosikan serta mendristribusikan produknya pada konsumen untuk mencapai keuntungan perusahaan. Target utama pemasaran adalah pasar, pasar adalah kumpulan penjual dan pembeli yang melakukan transaksi.
Unsur pokok pemasaran adalah pemasar; barang dan jasa; pasar; dan proses pertukaran. Konsep pemasaran berkembang dari konsep produksi, produk, penjualan, pemasaran, pemasaran sosial, dan pasar.

















Daftar pustaka
1.      Budiarto, Teguh. 1993. Dasar Pemasaran seri diklat kuliah. Jakarta: Universitas Gunadarma.
2.      Kotler, Philip.1997. Marketing Management edisi revisijilid 1. Jakarta: PT Prenhallindo.
3.      Sariono, Endro dkk. 2007. Manusia dan Perilaku Ekonomi. Jakarta: Ganeca Exact.
4.      Rahmani,Dra.Budhi dan Kusnanto, Y. 2006. Ekonomi SMP kelas VIII. Solo: CV Tri Rama.

Jumat, 03 September 2010

Lebaran Sebentar Lagi....

          Lebaran sebentar lagi, tak ada miskin tak ada kaya, semua sama di mata Tuhan.
Tak terasa tinggal kurang lebih satu minggu lagi kita menuju hari kemenangan yaitu Idul Fitri atau lebaran. Semua merasa gembira menyambut hari kemenangan ini dan semua umat muslim bersiap-siap menyambutnya mulai dari menyiapkan mental untuk kembali ke hari yang fitri dengan hati yang bersih dan persiapan-persiapan lainnya untuk menyambut lebaran. Mulai dari kue lebaran, baju baru yang menjadi tradisi di pakai di hari lebaran, ampou, membersihakan rumah agar para tamu nyaman saat bersilahturahmi, masak ketupat dan opor ayam hingga persiapan pulang kampung mulai dipersiapkan.
Semua bergembira semua sibuk mungkin itulah yang dirasakan ketika lebaran hampir datang menghampiri. Semua perjuangan kita selama sebulan penuh dengan menahan rasa dahaga, lapar dan hawa nafsu pun tidak terasa dengan rasa senang dan rasa kemenangan menyambut lebaran. Salah satu tradisi yang ada di Indonesia adalah merayakan lebaran dengan baju baru, sebenarnya tidak harus kita merayakan lebaran dengan baju baru mungkin baju baru disini hanya lah sebuah symbol kembalinya fitrah kita kedalam keadaan bersih seperti kertas yang baru.
Selain tradisi baju baru kita juga punya tradisi lain saat lebaran yaitu mudik. Mudik atau pulang kampung merupakan satu hal yang bisa disebut wajib saat lebaran tiba karena setiap orang pasti ingin merayakan hari kemenangan di tengah-tengah keluarga tercinta. Mulai dari jalur darat, laut dan udara semua di padati dengan para pemudik tak heran saat menjelang lebaran jalanan macet dan semua tarif bis, pesawat dan kapal melonjak karena permintaan yang begitu naik. Biasanya mudik dilakukan beberapa hari sebelum lebaran karena dan kembali lagi ke tempat merantaunya masing-masing beberapa hari setalah lebaran. Meski perjalanan jauh dan jalan yang padat merayap rasa antunsias tidak hilang dari para pemudik. Hal ini berdampak baik bagi ibu kota karena saat lebaran ibu kota nampak lenggang di tinggal mudik para penghuninya.
Baju baru udah, mudik udah kira-kira apa lagi ya yang khas dari lebaran? Oh iya ada tradisi lain yaitu bagi-bagi ampou biasanya saat lebaran semua keluarga besar berkumpul dan para anak melakukan sungkeman pada orang tuanya dan setelah itu biasanya para orang tua membagi-bagikan ampou. Saling salam-salaman, memaafkan dan berbagi itulah cermin dari lebaran. Mengingat semua hal yang khas di hari lebaran membuat saya dan mungkin Anda menjadi semakin tidak sabar untuk menyambut hari yang di tunggu-tunggu itu. Yap betul, betul, betul tak terasa lebaran sebentar lagi....
Siapkan dirumu nyenyambutnya ^_^v